Resep Sate Madura Asli Beserta Bumbu Kacang Spesialnya

Ditulis oleh: -
Resep Sate Madura Asli Beserta Bumbu Kacang Spesialnya
Image Source: masekoo.my.id

Layaknya soto, beberapa daerah di Indonesia juga memiliki kekhasan masing-masing untuk sajian satenya. Sebut saja sate padang, sate tegal, sate blora, sate maranggi, sate ponorogo.

Dan juga salah satunya resep andalan dari Madura adalah sate madura yang sudah terkenal di nusantara ini.

Biasanya jika yang berjualan asli orang madura pasti menggunakan kaos lorek merah putih dan celana kolor panjang warna hitam kemudian pakai topi juga.

Sate madura merupakan salah satu makanan khas Indonesia yang sangat populer di kalangan masyarakat.

Sate ayam Madura memang sangat terkenal sebagai salah satu kuliner khas nusantara dengan bumbu kacangnya yang menggugah selera.

Sangking populernya hasil pencarian di google untuk resep bumbu kacang sate madura. Terdapat sekitar 98 varian resep. Dan juga masih banyak lagi varian resep sate madura enak lainnya!

Bahkan hasil pencarian juga terdapat kumpulan resep asli sate ayam madura khas nusantara ini dalam bahasa inggris dan bahasa jerman.

Nah, bagi yang tertarik ingin membuat sate sendiri di rumah ataupun untuk berjualan sate khas ini. Tenang, pada kali ini saya akan bagikan resep dan bagaimana cara membuat sate madura yang mudah.

Langsung saja simak berikut ini resep dan cara membuat sate madura enak, dengan cara termudah dan bisa anda coba langsung dipraktekkan di rumah.

Baca Juga :

Resep Sate Madura Asli Beserta Bumbu Kacang Spesial

sate madura
Image Source: shopee.co.id

Bahan:

  • Ayam segar yang sudah dipotong kotak atau persegi panjang kurang lebih sebanyak 1 kg.
  • Tusuk sate secukupnya sesuai jumlah potongan daging ayam.

Bahan Bumbu Rendaman Sate Madura:

  • Garam dapur beryodium kurang lebih 0.25 sendok kecil.
  • Merica butiran kurang lebih 15 butir atau sesuai selera.
  • Bawang putih ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 7 pcs.
  • Kecap manis kental kurang lebih sebanyak 10 sendok makan.
  • Minyak goreng atau sayur yang baru kurang lebih sebanyak 15 sendok makan.
  • Air bersih kurang lebih sebanyak 3 sendok makan.

Bahan Pelengkap:

  • Bawang merah mentah yang sudah diiris secukupnya.
  • Bawang merah goreng sesuai selera.
  • Sambal atau cabai rawit yang diiris iris sesuai selera.

Bahan Bumbu Kacang:

  • Kacang tanah yang sudah digoreng kurang lebih sebanyak 500 gram.
  • Bawang putih kurang lebih sebanyak 10 pcs.
  • Garam dapur secukupnya atau kurang lebih 0.5 sendok kecil.
  • Kemiri yang sudah disangrai sebelumnya kurang lebih sebanyak 25 pcs.
  • Gula merah yang sudah disisr halur kurang lebih sebanyak 100 gram.
  • Air bersih kurang lebih sebanyak 1 gelas atau sesuai tingkat kekentalan.
  • Minyak goreng baru sedikit saja.

Cara Membuat Bumbu Kacang Sate Madura:

  1. Pertama uleg kacang tanah bersama dengan kemiri, gula merah, bawang putih sampai halus.
  2. Tuang air bersihnya dan garam dapur kemudian aduk sampai rata.
  3. Rebus bumbu kacang tadi dan tambahkan sedikit minyak goreng.
  4. Masak sampai airnya menyusut dan bumbunya mengental.
  5. Jangan lupa sering diaduk ya supaya tidak gosong.

Cara Membuat Sate Madura:

  1. Pertama uleg kacang tanah, bawang putih, kemiri dan gula merah sampai halus.
  2. Masukkan garam dapur dan kecap manis kedalam bumbu sate diatas.
  3. Tambahkan air bersih kemudian aduk sampai rata.
  4. Masukkan daging ayam kedalamnya.
  5. Aduk sebentar supaya tecampur rata kemudian marinasi atau diamkan selama kurang lebih 0.5 jam. Sebaiknya dimasukkan kedalam kulkas ya.
  6. Keluarkan kemudian masukkan potongan daging ayam yang sudah dibumbuin tadi kedalam tusukan satenya.
  7. Tambahkan minyak goreng kedalam sisa bumbu rendaman tadi kemudian aduk sampai rata.
  8. Siapkan arang atau teflon untuk membakar sate madura nya.
  9. Celupkan kedalam sisa bumbu tadi kemudian bakar sampai setengah matang.
  10. Celupkan kembali kedalam sisa bumbu kemudian bakar kembali sampai semua tusuk sate nya matang.

Demikian penjelasan diatas tentang resep sate madura yang paling enak. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!