Image Source: pegipegi.com
Siapa yang pernah dengar kue bernama klapertart? Ya. Kue yang memiliki tekstur lembut dan enak di lidah ini ternyata berasal dari kota Manado, lho!
Klappertaart merupakan kue khas Manado yang mendapat pengaruh dari Belanda. Berbahan dasar kelapa, kue ini terasa enak dan lembut lumer di mulut.
Dan juga custard lembut yang milky dan gurih dengan serutan kelapa muda bernama klapertart ini memang bisa bikin nagih bagi yang menikmatinya!
Bahkan begitu pula dengan Wakil Presiden Indonesia, Jusuf Kalla, yang juga sering membeli klappertaart saat berkunjung ke Manado.
Selain itu, sangking populernya hasil pencarian di google untuk resep klapertart. Terdapat sekitar 724 varian resep yang mudah dibuat dan tentu saja enak.
Sedangkan hasil pencarian untuk resep klappertaart panggang. Terdapat kurang lebih 498 varian resep. Dan juga masih banyak lagi varaian resep klappertaart enak dan lembut lainnya!
Bagi yang tertarik untuk menikmati sajian khas manado ini atau hanya untuk sekedar mengobati rasa kangen kuliner kota Manado. Anda tidak perlu membelinya, anda cukup dengan membuatnya sendiri dirumah.
Nah, jika ingin membuatnya sendiri dirumah. Mari simak panduan dan cara membuat klapertart yang lezat dan enak disertai dengan langkah-langkah mudah dan praktis dalam artikel ini.
Langsung saja simak berikut ini resep dan cara membuat klapertart, dengan cara termudah dan bisa anda coba langsung dipraktekkan di rumah.
Baca Juga :
- 2 Resep Pie Susu Bali yang Renyah dan Lembut
- Resep Banana Nugget Ala Kaesang
- 5 Varian Resep Aneka Kue Donat yang Enak dan Tentu Saja Mudah Dibuat
Berikut Resep dan Cara Membuat Klapertart Panggang
Image Source: idntimes.com
Bahan Dasar:
- 500 ml susu cair
- 150 ml air kelapa muda
- 3 sendok makan tepung terigu
- 2 sendok makan tepung maizena
- 2 butir kuning telur
- 180 gram gula pasir
- 50 gram kismis
- 1 buah kelapa muda
- 100 gram mentega dilelehkan
- Garam secukupnya
- Rhum
- 10 cup aluminium foil
Bahan Topping:
- 2 butir putih telur
- 50 gram gula pasir
- Kismis secukupnya
- Almond secukupnya
- Ekstrak vanila
- Bubuk kayu manis
Membuat Bahan Dasar:
- Campurkan susu cair dan air kelapa muda dalam satu wadah. Aduh hingga merata.
- Tuang 3/4 isi campuran tersebut ke dalam panci dan panaskan dengan api kecil.
- Tuang gula pasir dan 1/2 sendok teh garam dalam panci dan aduk hingga larut.
- Masukkan kuning telur, tepung maizena, dan tepung terigu ke dalam 1/4 campuran susu serta air kelapa muda sisanya. Aduk hingga merata.
- Saring adonan tersebut.
- Tuang adonan ke dalam panci berisi susu yang dipanaskan dengan api sedang. Aduk terus menerus hingga mengental.
- Masukkan daging buah kelapa muda dalam panci.
- Tuang mentega yang telah dilelehkan dalam panci dan aduk hingga mengental.
- Matikan api kompor dan masukkan kismis dalam panci.
- Tambahkan rhum secukupnya supaya wangi.
- Siapkan wadah cup aluminium foil dan tuang adonan ke dalamnya.
Membuat Topping:
- Tuang ekstrak vanila secukupnya dan gula pasir ke dalam adonan putih telur.
- Gunakan mixer untuk mencampur adonan tersebut. Mix hingga berwarna putih dan mengental.
- Tuang adonan tersebut di atas klappertaart yang telah dimasukkan di cup aluminium foil.
- Taburkan bubuk kayu manis, kismis dan kacang almond di atasnya.
- Panggang kurang lebih 15 menit hingga bagian atasnya telihat kecoklatan.
Video Cara Membuat Klappertaart Panggang :
Demikian penjelasan diatas tentang resep dan cara membuat Klapertart khas Manado. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!