Cara Membuat Masker Tomat & Khasiatnya Bagi Kecantikan (foto: merdeka.com)
Anda mungkin sudah tak asing dengan khasiat buah tomat bagi kesehatan tubuh.
Namun tahukah Anda? Ternyata tomat juga sangat berhasiat untuk perawatan kulit, mengatasi jerawat, ntuk mengatasi kulit kusam & bakan mengatasi peradangan.
Nah berikut ulasan lengkap khasiat tomat bagi kecantikan yang sangat sayang jika Anda lewatkan.
Sudah menjadi rahasia umum, jika tomat sangat berguna bagi kesehatan tubuh. Di dalam buah ini mengandung semua mineral dan vitamin yang dibutuhkan untuk tubuh manusia, sehingga sangat efektif untuk membantu meningkatkan kekebalan tubuh.
Tomat merupakan jenis buah atau sayuran yang sangat populer mudah di temukan. Hampir setiap pedagang sayuran selalu menjual tomat.
Bahkan ibu-ibu rumah tangga sering membeli tomat sebagai sayuran yang dikonsumsi setiap hari dengan cara mencampurkan tomat kedalam masakannya atau menjadikan tomat sebagai sambel.
Namun ternyata, selain bermanfaat untuk kesehatan tubuh tomat juga sangat baik digunakan sebagai masker kecantikan.
Tomat sangat kaya akan nutrisi seperti vitamin A, vitamin C, vitamin E, zat besi, dan potasium yang sejatinya sangat bermanfaat untuk menutrisi segala jenis kulit.
Selain itu, kandungan zat lycopene yang terdapat pada tomat dapat membantu memperbaiki sel-sel tubuh yang rusak, serta menghambat penuaan dini.
Tomat juga bermanfaat sebagai antioksidan dari radikal bebas dalam tubuh untuk cocok untuk berbagai perawatan kulit wajah, seperti mencerahkan kuit, mengatasi wajah berjerawat, menjaga pori-pori wajah dan sebagainya. Jadi sejatinya Anda bisa terlihat cantik dengan memanfaatkan tomat tanpa perlu ke salon.
Nah untuk cara membuat masker tomat dan memperoleh khasiatnya, berikut beragam cara yang bisa Anda lakukan.
1. Membuat Masker Tomat untuk Mengatasi Jerawat Membandel
bpguide.com
Kulit yang tidak sehat dan kekurangan vitamin A dan C dapat menyebabkan munculnya jerawat membandel.
Tomat adalah sayuran yang memiliki kandungan vitamin C dan A yang banyak sehingga dengan mudah bisa Anda manfaatkan untuk menghilangkan jerawat secara alami.
Cara membuat masker masker tomat untuk mengatasi jerawat:
- Haluskan tomat menjadi seperti bubur
- Oleskan pada wajah
- Biarkan selama satu jam
- Bilas dengan air hangat.
Selainitu Anda juga bisa langsung mengiris tomat, oleskan pada wajah diamkan hingga mengering.
Kemudian bersihkan dengan air hangat dan disusul dengan air es.
2. Membuat Masker Tomat untuk Menghilangkan Komedo
vimela.com
Wajah dengan komedo berlimpah tentu akan mengganggu tingkat kepercayaan diri kita terhadap penampilan. Komedo adalah salah satu yang membuat kulit wajah terlihat tidak menarik.
Tomat ternyata juga memiliki manfaat untuk menghilangkan komedo.
Cara pengunaanya juga sangat sederhana, yaitu dengan cara mencampurkan buah tomat dengan alpukat.
Buah tomat sebagai penghilang komedo dan alpukat sendiri sebagai antiseptik dan pelembab wajah. Dua kombinasi ini bermanfaat sebagai pembersih kulit wajah dan dapat menenangkan kulit wajah, dan sangat cocok untuk kulit berminyak dan kering.
Cara membuat masker masker tomat dan alpukat untuk menghilangkan komedo:
- Haluskan buah tomat dan alpukat sebagai kombinasi pembersih dan pelembab kulit.
- Oleskan pada wajah
- Diamkan selama 20-30 menit
- Bilas dengan air hangat
3. Membuat Masker Tomat untuk Menyembuhkan Kulit yang Meradang
beautynesia.com
Sinar matahari yang terus menerus terkena wajah tentu akan menimbulkan efek yang tidak baik untuk kulit wajah, selain dapat menimbulkan flek-flek hitam pada wajah paparan sinar matahari secara langsung dapat menyebabkan kulit meradang.
Efek atau ciri-ciri kulit meradang seperti terjadinya kemerah-merahan dan gatal-gatal pada kulit.
Kandungan air dan vitamin C pada tomat dapat mengobati kulit yang meradang dengan cara mencampurkan tomat dan yogurt.
Tomat dapat memberikan efek dingin pada kulit sedangkan yogurt memberikan protein yang sangat dibutuhkan kulit.
Cara membuat masker tomat dengan yogurt cukup mudah;
- Parut setengah tomat dan campurkan satu sendok makan yogurt
- Oleskan campuran tomat dan yogurt pada wajah, leher, tangan, dan kaki
- Diamkan selama 20 menit
- Kemudian bilas dengan air bersih.
4. Membuat Masker Tomat untuk Mencerahkan Wajah
airsat.net
Tomat dapat digunakan sebagai bahan perawatan wajah yang bertujuan untuk mencerahkan kulit wajah kita. Tidak hanya itu tomat juga dapat mengangkat sel kulit mati sehingga wajah akan terlihat bersih dan bercahaya (cerah).
Dengan menggunakan tomat plus madu sebagai masker wajah tentu kita mendapatkan hasil yang lebih maksimal.
Cara membuat masker tomat campur madu untuk mencerahkan wajah:
- Buat pasta dari tomat dan madu
- Oleskan pada wajah dan leher
- Diamkan selama 15 menit
- Bilas dengan air bersih.
5. Membuat Masker Tomat untuk Mengecilkan Pori-pori Wajah
merdeka.com
Memiliki pori-pori wajah yang besar tentu tidaklah nyaman selain mengganggu penampilan.
Hal ini juga dapat menimbulkan permasalahan di wajah yaitu, kotoran/ debu akan lebih mudah masuk melalui pori-pori sehingga dapat menyebabkan wajah berjerawat.
Cara mengecilkan pori-pori besar dengan tomat tidak jauh berbeda dengan cara perawatan wajah lainnya yang menggunakan tomat sebagai bahan perawatan wajah.
Cara membuat masker tomat untuk mengecilkan pori-pori wajah:
- Anda bisa membuat pasta ataupun menggunakannya langusung
- Oleskan tomat pada seluruh wajah
- Diamkan beberapa menit (lebih bagus jika didiamkan semalaman)
- Bilas dengan air es agar pori-pori di wajah mengecil dan kulit mengencang.
6. Membuat Masker Tomat untuk Kulit Berminyak
Liputra579
Selanjutnya, Anda bisa membuat masker tomat untuk kulit berminyak dengan ditambahkan timun.
Mentimun berpadu sempurna dengan tomat karena keduanya mengandung nutrisi yang berkhasiat untuk membersihkan sekaligus menutrisi kulit. Alhasil, kulit wajah Anda akan bebas minyak, serta lebih lembut dan sehat.
Cara membuat masker tomat dengan mentimun untuk kulit berminyakpun cukup mudah;
- Haluskan mentimun menggunakan blender sampai sari-sarinya keluar.
- Setelah itu, campurkan 2-3 sdm sari mentimun dengan sari tomat. (bisa tambahkan pula madu agar kasiatnya lebih maksimal)
- Aduk hingga rata
- Oleskan masker ke wajah dan diamkan selama 15-20 menit.
- Setelah itu, bilas wajah Anda dengan air hangat dan keringkan perlahan.
7. Membuat Masker Tomat untuk Kulit Kering
ridafanist.blogspot.com
Selain untuk kulit berminyak, masker tomat juga ampuh untuk menjaga kelembapan kulit.
Untuk kulit kering, Anda bisa menggunakan masker tomat dengan minyak zaitun.
Cara membuat masker tomat dengan minyak zaitun:
- Tuangkan 1 sdt.-1 sdm minyak zaitun ke dalam mangkuk berisi sari tomat (sesuaikan takaran minyak zaitun dengan takaran sari tomat yang Anda gunakan).
- Aduk hingga rata
- Oleskan campuran tersebut ke wajah Anda dan diamkan selama 15-20 menit
- Setelah itu, bilas wajah Anda dengan air hangat dan keringkan perlahan.