6 Manfaat Buah Kelengkeng yang Telah Terbukti Secara Ilmiah

Ditulis oleh: -

Image Source: pixabay.com

Buah kelengkeng adalah tanaman buah-buahan yang berasal dari daratan Asia Tenggara. Buah kelengkeng sering kali disebut sebagai saudaranya buah leci karena memiliki bentuk, rasa, dan ukuran sangat mirip dengan buah leci. Namun, perbedaan yang mencolok dengan buah leci yaitu hanya pada warna dan tekstur kulitnya saja.

Buah kelengkeng pada umumnya memiliki warna kulit cokelat dengan tekstur yang lebih halus. Selain itu, ternyata manfaat buah kelengkeng untuk kesehatan sangat banyak. Lalu apa manfaat buah kelengkeng?

Apa manfaat dari buah kelengkeng? Apa manfaat buah kelengkeng bagi tubuh? Yuk simak dibawah ini.

Berikut Berbagai Manfaat Buah Kelengkeng


Image Source: pixabay.com

1. Dapat meningkatkan daya tahan tubuh

Buah kelengkeng mempunyai kandungan vitamin C yang dapat berguna untuk membantu penyerapan zat besi pada makanan akan berjalan dengan maksimal, sistem kekebalan tubuh menjadi lebih kuat, dan menyehatkan kulit dari dalam.

2. Dapat mencegah penyakit berbahaya

Buah kelengkeng mempunyai kandungan antioksidan dengan kadar yang tinggi, sehingga dapat berguna untuk membantu membuat tubuh lebih baik dalam melawan paparan radikal bebas, penyebab penyakit seperti peradangan kronis, penyakit jantung, samai penyakit kanker.

3. Dapat menjaga kesehatan kulit

Buah kelengkeng mempunyai kandungan vitamin dan antioksidan yang tinggi, sehingga dapat berguna untuk membantu membuat kulit semakin sehat, cantik, mulus, dan bersinar.

4. Dapat menjaga kesehatan jantung

Buah kelengkeng mempunyai kandungan antioksidan yang dapat berguna untuk membantu menangkal berbagai radikal bebas dan bisa membuat jantung serta pembuluh darah menjadi semakin sehat. Selain itu, buah kelengkeng dapat membantu produksi sel darah merah.

5. Dapat mencegah kanker

Buah kelengkeng mempunyai kandungan polifenol dengan kadar yang tinggi. Senyawa polifenol seperti asam galat menghilangkan radikal bebas penyebab stres dan zat beracun yang dapat menyebabkan kanker.

Selain itu, buah kelengkeng dapat mengatasi sintesis DNA terganggu dan menekan onkoprotein yang tidak diinginkan dalam tumor dan menghancurkannya.

6. Dapat menjadi anti-inflamasi

Buah kelengkeng mempunyai kandungan phytochemical anti-inflamasi seperti asam galat, epikatekin, dan asam ellagic. Senyawa tersebut dapat menghambat produksi bahan kimia pro-inflamasi seperti prostaglandin, histamin, nitrat oksida, dan faktor nekrosis jaringan (TNF) dalam tubuh.

Selain itu, buah kelengkeng kaya akan kandungan vitamin B dan C yang dapat meningkatkan penyembuhan dan mengobati kondisi peradangan kronis seperti edema, GERD, irritable bowel disease (IBS), alergi kulit, luka, luka bakar, psoriasis, dan penyakit crohn.

Demikian penjelasan diatas tentang apa manfaatnya buah kelengkeng. Semoga bermanfaat!